10-12 Oktober / Indonesia Convention Exhibition, BSD

“The Beauty of Java Sakura adalah interpretasi elegan dari perpaduan budaya Indonesia dan Jepang”

Osaka, 7 Februari 2025 – Industri fashion dan otomotif Indonesia kembali menunjukkan sinergi uniknya dalam ajang bergengsi Osaka Auto Messe 2025, di mana busana batik karya Shizka Prive turut dipamerkan dalam program NMAA Great of Indonesia. Karya ini dipadukan dengan mobil Honda Civic Estilo EG6 bertema Street Racing, yang mengusung sentuhan seni batik khas Indonesia dengan tema “Batik Hokokai”.

The Beauty of Java Sakura: Perpaduan Budaya Indonesia dan Jepang

Busana batik yang dibawa ke Osaka Auto Messe 2025 mengusung tema “The Beauty of Java Sakura”, sebuah interpretasi elegan dari perpaduan budaya Indonesia dan Jepang.

Bunga Sakura, yang melambangkan kehidupan, keindahan, vitalitas, serta semangat, menjadi inspirasi utama dalam desain ini. Bunga ini juga dikenal sebagai simbol musim semi dan kelahiran kembali di Jepang. Di sisi lain, Batik, sebagai warisan budaya Indonesia yang diakui UNESCO, mencerminkan identitas bangsa, kebanggaan, dan kesatuan masyarakat Indonesia.

“Kecantikan bunga Sakura dipadukan dengan Batik yang merupakan lambang identitas bangsa Indonesia, kebanggaan dan kesatuan masyarakat. Batik juga merupakan warisan budaya yang sangat berharga dan diakui sebagai warisan kemanusiaan oleh UNESCO,” ucap Shizka Prive.

Perpaduan batik dan motif sakura dalam desain busana Shizka Prive menghasilkan harmoni estetika yang unik, menciptakan keselarasan antara budaya Timur yang berbeda, tetapi tetap memperlihatkan keindahan dan nilai-nilai luhur dari kedua bangsa.

Material Berkualitas Tinggi untuk Keindahan Maksimal

Busana ini menggunakan bahan tule, organza, lace, dan printing katun, yang memberikan kesan elegan serta tetap menampilkan karakter khas batik Indonesia. Detail yang rumit serta sentuhan modern dalam pemilihan material membuatnya tampak anggun sekaligus bernilai seni tinggi.

Honda Civic Estilo EG6 dengan Batik Hokokai

Tak hanya busana, mobil Honda Civic Estilo EG6 yang dipamerkan dalam program NMAA Great of Indonesia juga membawa konsep Batik Hokokai dalam desainnya. Batik Hokokai sendiri merupakan motif batik yang berkembang di Indonesia dengan pengaruh kuat dari budaya Jepang, menampilkan pola-pola indah dengan unsur bunga sakura dan ornamen khas Nusantara.

Mobil ini mengusung konsep Street Racing, dengan tampilan agresif dan dinamis, tetapi tetap menampilkan sentuhan budaya Indonesia dalam balutan motif batik yang memperlihatkan kearifan lokal di pentas otomotif global.

Sinergi Fashion dan Otomotif di Kancah Internasional

Keikutsertaan Shizka Prive dalam NMAA Great of Indonesia di Osaka Auto Messe 2025 menjadi bukti bahwa fashion dan otomotif Indonesia memiliki potensi besar untuk bersaing dan mendapat apresiasi di tingkat internasional. Perpaduan antara batik dan modifikasi mobil ini juga memperlihatkan bahwa kreativitas anak bangsa mampu menciptakan harmoni antara budaya dan inovasi teknologi.

Dengan menampilkan karya-karya terbaiknya, Indonesia terus membuktikan diri sebagai negara dengan kekayaan budaya yang dapat diadaptasi dan dipadukan dalam berbagai bidang, termasuk industri otomotif dan fashion.

Road to IMX 2025

Sebagai bagian dari persiapan menuju acara dan ajang untuk mempromosikan produk lokal, IMX 2025 nantinya akan menggelar Road to IMX Amerika: Car Meet Up at KJRI USA, 16 November 2025.

Selain itu ,demi memenuhi banyak permintaan di daerah, IMX akan menggelar series IMX dengan skala yang tak kalah dengan kemeriahan acara puncak di ICE BSD. Series IMX akan digelar di Semarang, Sam Poo Kong, 26 April 2025, dan Surabaya, PTC, 31 Mei 2025. Tiket IMX sudah dapat dipesan melalui www.imx.events.

Acara puncak IMX 2025 akan berlangsung pada 10-12 Oktober 2025, di ICE BSD, Hall 9-10, menghadirkan kemeriahan yang tidak boleh dilewatkan.

Tentang NMAA

National Modificator & Aftermarket Association (NMAA) adalah asosiasi modifikasi pertama dan terbesar di Indonesia. NMAA adalah adalah pelopor yang menyatukan 3 pilar industri otomotif, yakni APM (Agen Pemegang Merek) kendaraan, aftermarket, serta modifikator dan komunitasnya.

NMAA berdiri sejak 24 Maret 2016, lewat kick-off perdana yang dihadiri para pecinta modifikasi dari seluruh Indonesia. Sebagai asosiasi modifikasi, NMAA memiliki tujuan untuk membawa industri kreatif modifikasi Indonesia. Selain menyuarakan visi-misi yang sama lewat beragam kegiatan yang didukung ahli-ahli berpengalaman, NMAA juga mencetak regulasi, standardisasi dan juga sejak 2018 mengusung expo Indonesia Modification & Lifestyle Expo yang menjadi saran dan prasarana untuk berbagai produk dan pelaku industri otomotif dan modifikator untuk terus bertumbuh serta naik level ke level yang lebih tinggi.

#######

Contact Us:
Team NMAA
+62 877 22281266

www.nmaa.co.id

more insight

INFO TICKET IMX 2025

Untuk saat ini tiket IMX 2025 Series belum tersedia, silahkan anda mengisi alamat email, untuk mendapatkan informasi yang pertama terkait tiket IMX 2025



Informasi Ticket IMX 2025

Untuk saat ini tiket IMX 2025 Series belum tersedia, silahkan anda mengisi alamat email, untuk mendapatkan informasi yang pertama terkait tiket IMX 2025